Content feed Comments Feed

Yuk Bicara "Each" dan "Every"

Posted by Rizqi Minggu, 06 September 2009



Topik kali ini kita bicara mengenai "Each" dan "Every". Dua kata tersebut bisa dipadankan dengan kata "setiap" ato "tiap-tiap" dalam bahasa Indonesia. Kita akan belajar bersama-sama kapan dan bagaimana menggunakan "each" dan "every".

Deskripsi

"Each" dan "every" walaupun mempunyai arti yang sama dalam bahasa Indonesia, tapi tidak selalu mempunyai arti yang sama. Mari kita lihat arti kedua kata tersebut yang dikutip dari

each (setiap ato tiap-tiap)
[adj].Being one of two or more considered individually; every:
[pron]. Every one of a group considered individually; each one.
[adv]. For or to each one; apiece:

every (setiap | semua tanpa terkecuali)
Adjective
1. each without exception; Constituting each and all members of a group without exception.
2. each

Berikut contoh kalimat dimana each dan every mempunyai arti yang sama:
* This platoon won each battle. [Peleton ini memenangkan setiap pertempuran]
* This platoon won every battle. [Peleton ini memenangkan setiap pertempuran]

Tapi seperti yang disinggung di atas, masing2 kata bisa mempunyai arti yang berbeda.

Each--> menguatkan individualitas ato single. Bisa diartikan setiap satu demi satu.

Every --> digunakan untuk penggunaan secara umum. Melihat sesuatu ato orang sebagai individu dalam sebuah grup. Ada yang bilang every ini (secara jumlah) berada di tengah-tengah antara each and all.

Coba kita perhatikan contoh di bawah ini:
* Every artist is sensitive. Bisa diartikan (semua) seniman itu sensitif.
* Each artist sees things differently. Bisa diartikan setiap seniman melihat hal dari sudut yang berbeda

* Every soldier saluted as the President arrived. --> Semua tentara menghormat pada presiden.
* The President gave each soldier a medal.--> Presiden memberikan medali pada setiap tentara.

Penggunaan Each
  1. Each bisa diletakkan di depan kata kerja (verb):* The soldiers each received a medal.
  2. Each digunakan dengan 'of': The President spoke to each of the soldiers.
Penggunaan Every
  1. Every tidak bisa digunakan untuk 2 benda. Untuk itu digunakan each. "He was carrying a suitcase in each hand."
  2. Every juga digunakan untuk mengatakan seberapa sering sesuatu itu terjadi. "There is a plane to Bangkok every day".
Note: Kata kerja yang digunakan setelah kata each dan every selalu dalam bentuk singular

Related Posts by Categories



Widget by Scrapur

1 Response to Yuk Bicara "Each" dan "Every"

  1. iya yah baru ngeh gw...

    biasa sih make ajah sesuai enak gk nya di kuping...

    bener bgt each lbh specifik atau satuan/persatu

    klo very lebih global dan ada sdikit unsur "banyak" atau "semuanya"

    punya arti sama tapi klo dibedain pk "kesan nominal beda..."

     

Posting Komentar

Bantuan Pencarian..

Twitter Updates

Twitter Updates

    follow me on Twitter

    Entri Populer

    Sumbang Dong...

    Banner

    Word of the Day

    Word of the Day

    Pengikut

    Find us on Facebook

    Recent Posts

    Recent Comments

    IT'S STILL UNDER CONSTRUCTION.

    BELIEVE ME.

    IT'S STILL UNDER CONSTRUCTION.

    You may see this site change regularly. I tested my coding skill to give you nice looking blog. And also, push my satisfaction to the limit.

    The articles?
    If you like, thank you.
    If you love it, I love you

    If you don't, please submit your comments.
    Appreciate your constructive ideas.

    ^_^

    You can contact me at ngenglishyuk[at]gmail[dot]com